Polres Sukabumi Siapkan Strategi Hadapi Lonjakan Arus Balik Lebaran

    Polres Sukabumi Siapkan Strategi Hadapi Lonjakan Arus Balik Lebaran
    Polres Sukabumi Siapkan Strategi Hadapi Lonjakan Arus Balik Lebaran

    Polres Sukabumi menyiapkan strategi menghadapi lonjakan kendaraan selama arus balik Lebaran 2024, dengan kebijakan rekayasa arus lalu lintas di jalur arteri utara Kabupaten Sukabumi dan jalur arteri wisata Pantai Palabuhanratu mulai dari tanggal 11-14 April 2024.

    Kasatlantas Polres Sukabumi AKP Fiekry Adi Perdana mengatakan, pemberlakuan rekayasa lalu lintas sistem satu arah atau one way dari Cicurug mengarah Exit Tol Cigombong pada arus balik Lebaran 2024 dilakukan, apabila terjadi kepadatan arus lalu lintas di jalan Cicurug mengarah Exit Tol Cigombong.

    Adapun CB atau cara bertindaknya yaitu dengan memberlakukan pemendingan sepenggal arus lalu lintas yang mengarah Cicurug maupun yang keluar dari Exit Tol Cigombong di simpang traffic light Cigombong.

    Sementara itu untuk pemberlakukan rekayasa lalu lintas one way di jalur wisata Pantai Palabuhanratu, lanjut Fiekry, akan dilaksanakan di jalur alternatif Cikidang.

    Di mana, kendaraan dari arah Bogor maupun Kota Sukabumi yang melalui jalur Cibadak bila terjadi kepadatan di jalur alternatif Cikidang, maka diarahkan masuk ke Simpang Ratu Cibadak via Warungkiara.

    Hal itu juga berlaku bagi kendaraan yang hendak ke Palabuhanratu namun datang dari arah Kalapanunggal. Arus lalu lintas disatu arahkan di simpang Cikidang menuju jalan raya Cibadak agar kendaraan tetap masuk via jalan utama Warungkiara.

    "Untuk rekayasa kembalinya dari Palabuhanratu, itu dari gunung butak tekuk ke kiri terus lurus nanti lewat Koramil nanti bisa melintas melewati Cikidang, " tuturnya.

    "Jadi kami buat satu jalur dengan catatan ini sifatnya situasional. Kalau landai kita tetap normalkan. Dan untuk kendaraan besar tetap melintas Warungkiara, " tambahnya.

    Sementara itu untuk rekayasa lalu lintas one way di dalam Kota Palabuhanratu, kata Fiekry, diberlakukan di Jalan Siliwangi.

    Menurut Fiekry, tujuan adanya rekayasa tersebut demi kenyamanan para pemudik dan wisatawan.

    polres sukabumi polda jabar
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Kapolsek Gegerbitung Iptu Bayu Pimpin Aper...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Desa Pangkalan Polsek Cikidang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan
    Bakamla RI Sambut Kapal PCG BRP Gabriela di Dermaga Bitung
    Bhabinkamtibmas Desa Kalibunder Polsek Kalibunder Polres Sukabumi Gelar Door To Door System (DDS) Sosialisasikan Kamtibmas
    PAMWAL DAN MONITORING LOGISTIK PILGUB DAN PILBUP 2024 DI WILAYAH HUKUM POLSEK CIRACAP POLRES SUKABUMI BERJALAN AMAN DAN LANCAR
    Polres Sukabumi Implementasikan Asta Cita Presiden RI Melalui Kegiatan Penanaman Bibit Cabai
    Bhabinkamtibmas Desa Tamansari Polsek Cikidang Polres Sukabumi Gelar Silaturahmi DDS dan Cooling System Jelang Pilkada 2024
    Polres Sukabumi Galakkan Penanaman Jagung untuk Wujudkan Swasembada Pangang
    PT PLN Indonesia Power UBP JPR Sosialisasikan Peraturan BNPT
    Bhabinkamtibmas Desa Kertaangsana Laksanakan Sambang Warga untuk Tingkatkan Keamanan dan Kesadaran Hukum
    Bhabinkamtibmas Polsek Cidahu Hadiri Pelantikan KPPS Desa Girijaya untuk Pilkada Serentak 2024
    Lebih dari 10.000 Orang akan Ikuti Jalan Santai Bagya Sutra Bersama Asep Japar – Andreas
    Pasang Banner Himbauan Kapolres Sukabumi Tetang Pilkada Damai 2024 di Wilayah Polsek Parungkuda
    Patroli Dialogis Dengan Pam Swakarsa, Bhabinkamtibmas Polsek Cibadak Polres Sukabumi Sampaikan Pesan Kamtibmas
    Pelayanan dan Pengaturan Lalu Lintas oleh Polsek Palabuhanratu Polres Sukabumi Ciptakan Kamseltibcar Lantas
    Polsek Ciracap Laksanakan Monitoring Kegiatan Tes Wawancara Calon Pengawas TPS Desa Ciracap Kabupaten Sukabumi Berlangsung Sukses
    Bhabinkamtibmas Parakansalak Laksanakan Patroli Malam, Antisipasi Kriminalitas
    Bhabinkamtibmas Babakan Jaya Polsek Parungkuda Polres Sukabumi Gencar Sosialisasi Melalui Door To Door System

    Ikuti Kami