One Way Jadi Jurus Ampuh dari Polisi Guna Kurangi Kepadatan Arus Lalulintas di Kawasan Wisata Palabuhanratu

    One Way Jadi Jurus Ampuh dari Polisi Guna Kurangi Kepadatan Arus Lalulintas di Kawasan Wisata Palabuhanratu
    One Way Jadi Jurus Ampuh dari Polisi Guna Kurangi Kepadatan Arus Lalulintas di Kawasan Wisata Palabuhanratu

    Sukabumi - Sebanyak 3 kali rekayasa arus lalulintas berupa penerapan One Way Sepenggal atau pemberlakuan satu arah dilakukan oleh Jajaran Polres Sukabumi guna mengurangi kemacetan arus lalulintas di kawasan wisata Cisolok, Cikakak dan Citepus Palabuhanratu pada Sabtu (13/04/24). 

    " Sepanjang hari ini Polres Sukabumi telah melakukan 3 kali kebijakan penerapan one way sepenggal, guna mengurai kemecatan yang terjadi di sepanjang jalur wisata Pantai Palabuhanratu dan sekitarnya, " Jelas Kasi Humas Polres Sukabumi Iptu Aah Saepul Rohman dalam rilis resminya malam ini. 

    Dalam pelaksanaan One Way yang dipimpin oleh Kapolres Sukabumi AKBP Tony Prasetyo, menurut Aah berlangsung lancar dan sukses dimana arus lalulintas tidak sampai terjadi stag(berhenti) kalaupun terjadi kelambatan laju kendaraan tidak berlangsung lama dan segera dapat diatasi. 

    " Pengendalian kegiatan one way dilakukan di Pos Pam Gunung Butak Palabuhanratu dan berlangsung 30 menit dalam setiap sesi pelaksanaannya, " Jelas Aah lagi. 

    Masih kata Aah, pelaksanaan one way sepenggal tersebut dengan cara memberikan kesempatan kepada kendaraan wisatawan untuk keluar dari kawasan wisata Palabuhanratu dan menahan  sementara kendaraan para wisatawan yang akan memasuki kawasan wisata pantai. 

    Sementara itu Kapolres Sukabumi AKBP Tony Prasetyo yang memimpin langsung pelaksanaan penerapan rekayasa arus lalulintas one way sepenggal mengatakan, penerapan rekayasa arus lalulintas one way sepenggal didasari oleh peningkatan arus wisatawan dan kepadatan arus lalulintas di kawasan wisata pantai. 

    " Tentunya pelaksanaan rekayasa arus lalulintas tersebut kami laksanakan secara selektif prioritas melihat dari volume kendaraan apabila terjadi antrian panjang, " Ungkap Tony disela-sela kegiatan nya di lokasi pantai Karang hawu Cisolok. 

    Tony juga menjelaskan, bagaimana penarikan kendaraan harus dilakukan manakala antrian kendaraan yang sudah panjang dari mulai pantai Karang hawu sampai pertigaan  menuju Bayah atau dari mulai pertigaan Gunung Butak yang ekornya sudah sampai Balai Desa Citepus. 

    Selain memimpin kegiatan one way, Kapolres Sukabumi AKBP Tony Prasetyo juga mengecek kesiapan pengamanan pantai, dimana pesisir pantai sudah dipenuhi oleh belasan ribu wisatawan.

    polres sukabumi polda jabar
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Sertu Nuri Rahcman Anggota Koramil 2206/Parakansalak...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Desa Pangkalan Polsek Cikidang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan
    Bakamla RI Sambut Kapal PCG BRP Gabriela di Dermaga Bitung
    Bhabinkamtibmas Desa Kalibunder Polsek Kalibunder Polres Sukabumi Gelar Door To Door System (DDS) Sosialisasikan Kamtibmas
    PAMWAL DAN MONITORING LOGISTIK PILGUB DAN PILBUP 2024 DI WILAYAH HUKUM POLSEK CIRACAP POLRES SUKABUMI BERJALAN AMAN DAN LANCAR
    Polres Sukabumi Implementasikan Asta Cita Presiden RI Melalui Kegiatan Penanaman Bibit Cabai
    Bhabinkamtibmas Desa Tamansari Polsek Cikidang Polres Sukabumi Gelar Silaturahmi DDS dan Cooling System Jelang Pilkada 2024
    Polres Sukabumi Galakkan Penanaman Jagung untuk Wujudkan Swasembada Pangang
    PT PLN Indonesia Power UBP JPR Sosialisasikan Peraturan BNPT
    Bhabinkamtibmas Desa Kertaangsana Laksanakan Sambang Warga untuk Tingkatkan Keamanan dan Kesadaran Hukum
    Bhabinkamtibmas Polsek Cidahu Hadiri Pelantikan KPPS Desa Girijaya untuk Pilkada Serentak 2024
    Lebih dari 10.000 Orang akan Ikuti Jalan Santai Bagya Sutra Bersama Asep Japar – Andreas
    Pasang Banner Himbauan Kapolres Sukabumi Tetang Pilkada Damai 2024 di Wilayah Polsek Parungkuda
    Patroli Dialogis Dengan Pam Swakarsa, Bhabinkamtibmas Polsek Cibadak Polres Sukabumi Sampaikan Pesan Kamtibmas
    Pelayanan dan Pengaturan Lalu Lintas oleh Polsek Palabuhanratu Polres Sukabumi Ciptakan Kamseltibcar Lantas
    Polsek Ciracap Laksanakan Monitoring Kegiatan Tes Wawancara Calon Pengawas TPS Desa Ciracap Kabupaten Sukabumi Berlangsung Sukses
    Bhabinkamtibmas Parakansalak Laksanakan Patroli Malam, Antisipasi Kriminalitas
    Bhabinkamtibmas Babakan Jaya Polsek Parungkuda Polres Sukabumi Gencar Sosialisasi Melalui Door To Door System

    Ikuti Kami